Rabu, 15 Mei 2024

Calon Kapolri

Komjen Budi Gunawan Dikenal Sebagai Orang Dermawan

Komisaris Jenderal Budi Gunawan dikenal sebagai orang dermawan.

Penulis: Glery Lazuardi
Editor: Johnson Simanjuntak
Tribunnews.com/Glery Lazuardi
Suasana lingkungan sekitar rumah Komisaris Jenderal Budi Gunawan di Jalan Duren Tiga Barat VI Nomor 21, RT/RW 005/02, Jakarta Selatan, Sabtu (17/1/2015), warga bersama dengan aparat kepolisian berjaga-jaga. 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Komisaris Jenderal Budi Gunawan dikenal sebagai orang dermawan. Di lingkungan tempat tinggal, dia sering membantu warga-warga melalui sumbangan yang diberikannya.

Memang saat memberikan sumbangan pria yang pernah menjadi ajudan Megawati Soekarnoputri sebagai presiden pada 2001-2004 itu tidak turun memberikan langsung kepada warga.

Namun, Rasno Sugianto (61 tahun), Ketua RT/RW 005/02 Jalan Duren Tiga Barat VI Nomor 21, Jakarta Selatan mengaku para warga merasa sangat terbantu.

"Dia ikut serta dalam kegiatan sosial. Dia memberikan sumbangan untuk Yayasan Al Hasanah, Pancoran dan Mushola Nursahara, Duren Tiga," tutur Rasno Sugianto ditemui di kediamannya, Sabtu (17/1/2015).

Pria yang juga bekerja sebagai guru olahraga di SMK Pariwisata 28 Oktober 1928 itu mengaku Komjen Budi Gunawan merupakan orang sibuk.

Sehingga tidak ada kesempatan untuk berkomunikasi dengan warga sejak tinggal di tempat tinggalnya mulai dari tahun 1994.

"Bapak orang sibuk. Untuk berkomunikasi dengan warga tidak pernah karena faktor kesibukan dan keterkaitan dinas sebagai polisi," ujarnya.

Namun, berbeda antara Komjen Budi Gunawan dengan istrinya, Susilawati Rahayu. Susilawati dikenal dekat warga, bahkan Ela Julaiha (57 tahun) mengaku beberapa kali sempat diundang ke rumah pria yang menjabat Kepala Lembaga Pendidikan dan Latihan Polri itu.

"Ibu-ibu pengajian diundang ke rumah Ibu BG (Komjen Budi Gunawan,-red)," kata Ela Julaiha, istri dari Rasno Sugianto.

BERITATERKAIT
  • AA
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    © 2024 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
    About Us Help Privacy Policy Terms of Use Contact Us Pedoman Media Siber Redaksi Info iklan