Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Pembatasan BBM bersubsidi belum berdampak kenaikan harga pangan

Pembatasan BBM bersubsidi belum berdampak kenaikan harga pangan harga daging ayam naik. ©2012 Merdeka.com/dwi narwoko

Merdeka.com - Kebijakan pembatasan penjualan Bahan Bakar Minyak (BBM) bersubsidi sudah berjalan hampir satu bulan. Kebijakan ini sempat dikhawatirkan bakal mendongkrak harga bahan pangan. Namun, sampai saat ini kebijakan tersebut belum berdampak pada melonjaknya harga bahan pangan di pasar.

Justru sebaliknya, harga sebagian bahan pangan turun pasca hari raya Idul Fitri. Hal itu diutarakan Haji Muslih (54) di Pasar Tebet Timur, Jakarta Selatan. Muslih menuturkan saat ini harga pangan cenderung merosot.

"Sekarang lagi murah. Akhir puasa kemarin sudah turun semua harga," ujar Muslih kepada merdeka.com, Senin (25/8).

Muslih yang biasa memasok barang dagangannya di Pasar Induk Kramat Jati, Jakarta Timur ini mengaku tidak merasakan dampak dari kebijakan pembatasan penjualan BBM bersubsidi yang diberlakukan pemerintah pada awal bulan ini.

"Kalau itu (pembatasan penjualan BBM) sih tidak terasa (dampak) ya. Kalau dari pasar induk masih normal-normal saja. Sekarang malah harga-harga pangan turun semua karena pasokan melimpah," tuturnya.

Musli mencontohkan, harga cabai keriting bertahan di kisaran Rp 8.000 per kilogram, bawang merah Rp 10.000 per kilogram serta Tomat Rp 6.500 per kilogram. Rata-rata, harga tersebut mengalami penurunan.

Hal senada juga dituturkan Dadang (47) penjual daging sapi. Meski masih bertahan di atas Rp 100.000, namun harga daging cenderung turun. "Di sini sapi lokal semua. Turun Rp 20.000 dari Rp 130.000 jadi Rp 110.000," ucap Dadang.

Dadang juga mengaku belum merasakan dampak dari kebijakan pemerintah yang membatasi penjualan BBM bersubsidi. "Tidak ada pengaruhnya sekarang. Normal-normal saja. Kalau dari pemasok juga masih biasa," ucap Dadang.

Hal berbeda justru diutarakan Suharti Widodo (60) yang sehari-hari memasok ayam potong di Pasar Tebet Timur, Jakarta Selatan. Suharti menuturkan harga ayam potong saat ini cenderung naik sekitar Rp 2.000. "Sebelum lebaran Rp 33.000 per kilo, sekarang Rp 35.000," ucapnya.

Suharti yang biasa mendatangkan pasokan ayam di daerah Karawang, Jawa Barat ini mengungkapkan, kenaikan harga terjadi karena peternak masih menganggap saat ini momen lebaran, maka harga daging ayam yang mahal masih terbilang wajar.

"Padahal di sini pembeli malah sepi kalau habis Lebaran," keluhnya.

Terlepas dari itu, Suharti sepakat belum terasa dampak kebijakan pembatasan penjualan BBM bersubsidi maupun dihapuskannya penjualan BBM bersubsidi jenis premium di ruas jalan tol.

"Kalau itu tidak ya. Karena saya itu selalu minta pas mau ambil pasokan ayam, bensin harus full. Pas pulang juga gitu," ucapnya.

"Jadi sejauh ini sih belum merasakan (dampak penghapusan BBM bersubsidi di dalam jalan Tol)," ungkapnya.

(mdk/noe)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Pemerintah Jamin Tidak Ada Kenaikan Harga BBM Meski Minyak Dunia Mahal, Begini Penjelasannya
Pemerintah Jamin Tidak Ada Kenaikan Harga BBM Meski Minyak Dunia Mahal, Begini Penjelasannya

Menko Airlangga berjanji pemerintah tidak akan menaikkan BBM dalam waktu dekat.

Baca Selengkapnya
Usai Tertahan di Februari 2024, Harga BBM Pertamina Bakal Naik Usai Pemilu?
Usai Tertahan di Februari 2024, Harga BBM Pertamina Bakal Naik Usai Pemilu?

Usai Pemilu 2024, Arifin pun mempersilakan penjualan BBM non-subsidi kepada masing-masing badan usaha, mengikuti pergerakan harga minyak dunia.

Baca Selengkapnya
Pemerintah Perpanjang Bantuan Sosial Tambahan Hingga Juni
Pemerintah Perpanjang Bantuan Sosial Tambahan Hingga Juni

Pemerintah sedang mencari formula terkait kenaikan harga beras di pasaran.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Pemerintah Bantah Kenaikan Harga dan Kelangkaan Beras Akibat Program Bansos Pangan, Begini Penjelasannya
Pemerintah Bantah Kenaikan Harga dan Kelangkaan Beras Akibat Program Bansos Pangan, Begini Penjelasannya

Pemerintah membantah kenaikan harga dan kelangkaan beras karena program bansos pangan yang aktif dibagikan belakangan ini.

Baca Selengkapnya
10 Negara dengan Harga BBM Termahal di Dunia
10 Negara dengan Harga BBM Termahal di Dunia

Setiap negara memiliki tingkat kemahalan bahan bakarnya. Berikut adalah daftar 10 negara dengan harga bahan bakar termahal.

Baca Selengkapnya
Cak Imin Luruskan Janji BBM Gratis: Kita Beri Harga Khusus untuk Orang Paling Miskin
Cak Imin Luruskan Janji BBM Gratis: Kita Beri Harga Khusus untuk Orang Paling Miskin

Cak Imin meluruskan janji akan menggratiskan bahan bakar minyak (BBM).

Baca Selengkapnya
Per 1 Maret 2024 Harga BBM Naik, Kecuali di SPBU Ini
Per 1 Maret 2024 Harga BBM Naik, Kecuali di SPBU Ini

Harga Bahan Bakar Minyak (BBM) di semua Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) mengalami penyesuaian.

Baca Selengkapnya
Pemerintah Klaim Harga Beras Turun, BPS Ungkap Fakta Lain
Pemerintah Klaim Harga Beras Turun, BPS Ungkap Fakta Lain

BPS mencatat harga beras saat ini menjadi yang paling mahal sejak tahun 2021.

Baca Selengkapnya
Harga Beras Mulai Turun, Tapi di 8 Provinsi Ini Masih Tinggi
Harga Beras Mulai Turun, Tapi di 8 Provinsi Ini Masih Tinggi

Pemicu masih mahalnya harga beras disebabkan oleh pola konsumsi beras dan masa tanam hingga panen.

Baca Selengkapnya