Sukses

Kaka Pastikan Tetap Bertahan di San Siro

Kaka membantah rumor yang menyebutkan dia akan meninggalkan Milan.

Liputan6.com, Milan: Gelandang, Ricardo Kaka, menyatakan bahwa dirinya tidak akan meninggalkan AC Milan. Sebelumnya, pemain asal Brasil ini dikabarkan akan pindah dari San Siro.

Namun, pemain berusia 32 tahun membantah rumor tersebut. "Aku tidak akan meninggalkan Milan," kata Kaka pada sebuah acara di Rio de Janiero, seperti dilansir Soccerway, Sabtu (28/6/2014).

"Setiap tahun ada berita. Aku sudah terbiasa dengan ini," ujarnya. "Saya secara resmi mengkonfirmasi kepada Anda bahwa pada bulan Juli saya akan tampil bersama klub untuk pelatihan pra-musim."

Kaka kembali ke Milan pada awal musim 2013-14, setelah selama empat tahun bergabung bersama Real Madrid. Kaka sudah membuat 30 penampilan di Serie A musim lalu, dan mencetak tujuh gol.

Kaka sebelumnya dikabarkan akan pindah ke Orlando City SC pada Januari 2015, di musim pertama klub ini bergabung ke Liga Sepakbola Amerika Serikat atau MLS.

Milan sendiri akan mempertimbangkan segala penawaran yang datang untuk Kaka, meski ingin mempertahankan sang pemain. "Jika ia tetap di sini, maka kami akan senang. Tapi, kami tetap akan mempertimbangkannya jika ia ingin pergi," kata petinggi Milan, Barbara Berlusconi.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.