Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gamba Osaka Gunduli Persija Jakarta

Kompas.com - 24/01/2015, 21:24 WIB
Ferril Dennys

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Persija Jakarta takluk 0-4 dari Gamba Osaka pada pertandingan persahabatan yang digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Sabtu (24/1/2015) malam.

Bermain di depan ribuan The Jakmania, Persija coba mengendalikan permainan. Namun, Macan Kemayoran kesulitan menembus kokohnya pertahanan Gamba.

Sebaliknya, Persija nyaris kebobolan seandainya bola tandukan Shingo Akamine tak meleset pada menit ke-11.

Baca juga: Geram Dicueki Pegawai Perusahaan Penahan Ijazah, Wamenaker: Mas, Saya Wakil Menteri!

Dua menit kemudian, Persija coba membalas ancaman tersebut melalui pergerakkan Yavgeny Kabaev. Sayang, bola hasil tembakan Kabaev mampu ditepis kiper Yosuke Fujigaya.

Persija berusaha menjaga irama permainannya dengan melepaskan ancaman. Kali ini, ancaman Persija datang dari Stefano Lilipaly pada menit ke-15. Namun, pemain naturalisasi dari Belanda tersebut harus gigit jari karena bola hasil tembakannya masih meleset pada menit ke-15.

Meski begitu, Persija tidak dibiarkan leluasa mengendalikan permainan. Gamba berhasil mengendalikan permainan. Tomokazu Myojin dan kawan-kawan tampak sabar dalam melakukan serangan.

Baca juga: Muncul “Perintah Ibu” dalam Sidang Hasto dan Klarifikasi PDI-P

Persija kembali nyaris kebobolan jika Andritany tidak gemiang di bawah mistar gawang Persija pada menit ke-32. Takashi Usami dengan kemampuannya berhasil lepas dari kawalan bek Persija dan berdiri bebas di dalam kotak penalti Persija. Namun, Usami gagal mencetak gol setelah tembakannya ditepis Andritany.

Meski begitu, Usami benar-benar berhasil mencatatkan namanya di papan skor pada menit ke-35. Menerima bola dari Hiroyuki Abe, Usami menggiring bola ke dalam kotak penalti lawan.

Pemain yang pernah dipinjamkan ke Bayern Muenchen pada 2011-2012 tersebut melepaskan tembakan yang membuat bola bersarang ke pojok kanan atas gawang Persija. Gol ini sekalgius membuat Persija tertinggal 0-1 pada babak pertama.  

Baca juga: Sikap Prabowo soal Usulan Copot Gibran: Tak Bisa Saling Mencampuri

Pelatih Gamba, Kentha Hasegawa, melakukan rotasi besar-besaran terhadap timnya pada babak kedua.

Keputusan Hasegawa nyaris membuahkan hasil saat Akamine melepaskan tembakan begitu melihat kiper Andritany maju meninggalkan sarangnya pada menit ke-49. Beruntung bagi Persija karena Amarzukih yang berdiri tepat di bawah mistar berhasil menyapu bola.

Gamba pun akhirnya kembali berhasil membobol gawang Persija berkat gol Lins Lima De Brito pada menit ke-56. Pemain bernomor punggung 9 tersebut berhasil mencuri bola dari kaki Ismed. Melihat Andritany maju, De Brito melepaskan tembakan yang tak mampu dijangkau Andritany.

Baca juga: Tiba di Rumah Duka Ricky Seringai, Edy Khemod Tak Kuasa Menahan Tangis

Tertinggal 0-2, Pelatih Rahmad Darmawan melakukan perubahan pada menit ke-62. RD memasukkan Bambang Pamungkas, Dirga Lasut, Adam Malis, Martin Vunk, dan Gunawan.

Martin Vunk nyaris mencetak gol saat mendapatkan ruang tembak pada menit ke-64. Sayang, tendangan Vunk masih meleset.

Pada menit ke-66, Adam Malis yang beroperasi sebagai sayap kanan melakukan tusukan. Usaha Adam masih gagal karena bola hasil tembakannya meleset.

Baca juga: "Perintah Ibu" dalam Suap Harun Masiku Terkuak di Sidang Hasto, PDI-P Bilang Begini

Halaman:
Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE


Terkini Lainnya

Jadwal Final Coppa Italia Bologna Vs AC Milan, Italiano Antusias Hadapi Rossoneri

Jadwal Final Coppa Italia Bologna Vs AC Milan, Italiano Antusias Hadapi Rossoneri

Liga Italia
Real Betis Vs Real Valladolid: Isco Bikin Gol, Tim Ronaldo Degradasi

Real Betis Vs Real Valladolid: Isco Bikin Gol, Tim Ronaldo Degradasi

Liga Spanyol
Jadwal Liga 1: Persib Vs PSS, Derbi Arema FC Vs Persebaya

Jadwal Liga 1: Persib Vs PSS, Derbi Arema FC Vs Persebaya

Liga Indonesia
Hasil Arema FC Vs Madura United: Menang 1-0, Sape Kerrab Jauhi Zona Merah

Hasil Arema FC Vs Madura United: Menang 1-0, Sape Kerrab Jauhi Zona Merah

Liga Indonesia
Bologna Vs Milan di Final Coppa Italia

Bologna Vs Milan di Final Coppa Italia

Liga Italia
Hasil Liga Spanyol: Atletico Madrid Vs Rayo Vallecano 3-0, Real Betis Pesta

Hasil Liga Spanyol: Atletico Madrid Vs Rayo Vallecano 3-0, Real Betis Pesta

Liga Spanyol
Hasil Coppa Italia: Bologna Libas Empoli, Lawan AC Milan di Final

Hasil Coppa Italia: Bologna Libas Empoli, Lawan AC Milan di Final

Liga Italia
Persiapan Jay Idzes Hadapi AC Milan, Berjuang Hindari Degradasi

Persiapan Jay Idzes Hadapi AC Milan, Berjuang Hindari Degradasi

Liga Italia
Biaya yang Harus Dikeluarkan Real Madrid untuk Gaet Xabi Alonso

Biaya yang Harus Dikeluarkan Real Madrid untuk Gaet Xabi Alonso

Liga Spanyol
Jamie Vardy Resmi Tinggalkan Leicester City Akhir Musim Ini

Jamie Vardy Resmi Tinggalkan Leicester City Akhir Musim Ini

Liga Inggris
Head to Head Barcelona Vs Real Madrid di Final Copa del Rey

Head to Head Barcelona Vs Real Madrid di Final Copa del Rey

Liga Spanyol
Skenario Liverpool untuk Kunci Gelar Liga Inggris Akhir Pekan Ini

Skenario Liverpool untuk Kunci Gelar Liga Inggris Akhir Pekan Ini

Liga Inggris
LavAni Hajar Bhayangkara 3-0 meski 'Pak Kumis' Russell Bikin Kewalahan

LavAni Hajar Bhayangkara 3-0 meski 'Pak Kumis' Russell Bikin Kewalahan

Sports
Hasil Liga 1 Arema FC Vs Madura United 0-1: Sape Kerrab Menangi Derbi Jatim

Hasil Liga 1 Arema FC Vs Madura United 0-1: Sape Kerrab Menangi Derbi Jatim

Liga Indonesia
Persib Bandung Vs PSS Sleman, Hodak Tak Akan Turunkan Lapis Kedua

Persib Bandung Vs PSS Sleman, Hodak Tak Akan Turunkan Lapis Kedua

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau