Derbi della Madonnina kali ini merupakan laga perdana Inter sejak ditangani Roberto Mancini untuk kedua kalinya. Mancini pernah menangani Inter pada 2004-2008 dan kembali melatih klub itu pada 14 November 2014.
Milan unggul lebih dulu melalui Jeremy Menez pada menit ke-23. Memanfaatkan umpan Stephan El Shaarawy, Menez menembakkan bola dari tengah kotak penalti ke sudut kiri atas gawang Inter dengan tendangan kaki kanan.
Baca juga: 5 Tanda Kerusakan Ginjal yang Bisa Dilihat di Pagi Hari, Apa Saja?
Pada menit ke-61, Joel Obi mengubah angka di papan skor menjadi 1-1. Dalam kawalan Michael Essien, Obi menembakkan bola ke sudut kiri bawah gawang Diego Lopez, dengan tendangan kaki kiri dari luar kotak penalti.
Pertandingan berjalan cukup alot sejak awal. Kedua kubu sama-sama bermain agresif, tetapi tetap disiplin dalam bertahan. Hasilnya, meski rajin bertukar serangan, mereka kesulitan menciptakan peluang.
Sejumlah peluang yang susah payah diciptakan juga tidak dituntaskan dengan baik. Pada menit ke-18 dan ke-21, misalnya, Milan mendapatkan peluang dari Menez dan Mattia De Sciglio. Namun, usaha kedua pemain itu hanya membuahkan tendangan gawang.
Baca juga: Ketika Keluarga Hotma Sitompul Ungkap Wasiat dan Tanggapi Kedatangan Desiree Tarigan...
Penyelesaian akhir Inter lebih baik, tetapi Diego Lopez menjalankan tugasnya dengan cukup baik. Ketika kebobolan oleh Obi pun, Lopez melakukan langkah antisipasi yang tepat, tetapi kalah cepat dari bola.
Sepanjang pertandingan, menurut catatan Lega Serie-A, Milan melepaskan tiga tembakan titis dari sembilan usaha, dengan penguasaan bola 47 persen. Adapun Inter melepaskan empat tembakan akurat dari enam percobaan.
Dengan hasil tersebut, Milan berada di posisi ketujuh klasemen sementara dengan nilai 18, atau kalah 13 angka dari Juventus di puncak klasemen. Sementara Inter ada di posisi kesembilan dengan nilai 17.
Baca juga: Lirik Lagu Selalu Ada di Nadimu - BCL Soundtrack Jumbo, Kalau Nanti Badai Kan Datang
AC Milan: 23-Diego Lopez; 2-Mattia De Sciglio, 5-Philippe Mexes, 13-Adil Rami, 17-Cristián Zapata; 4-Sulley Muntari (16-Andrea Poli 76), 7-Jérémy Menez, 15-Michael Essien, 28-Giacomo Bonaventura; 9-Fernando Torres (10-Keisuke Honda 73), 92-Stephan El Shaarawy
Pelatih: Filippo Inzaghi
Inter Milan: 1-Samir Handanovic; 5-Juan, 22-Dodo, 23-Andrea Ranocchia, 55-Yuto Nagatomo; 10-Mateo Kovacic, 13-Freddy GuarÃn, 17-Zdravko Kuzmanovic, 20-Joel Obi (88-Hernanes 72); 8-Rodrigo Palacio, 9-Mauro Icardi (7-Pablo Daniel Osvaldo 89)
Pelatih: Roberto Mancini
Wasit: Marco Guida
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.