Diimbangi Pra-PON Jabar, Permainan Timnas U-19 Menurun
SerbaSerbi

Permainan Evan Dimas dkk mengalami penurunan intensitas passing ketika menghadapi Pra-PON Jabar dalam laga uji coba di Stadion Siliwangi, Bandung, Jumat (27/6) malam.

WowKeren - Hanya mampu bermain imbang 1-1 melawan Pra-PON Jabar dalam laga uji coba, Jumat (27/6) malam, Timnas U-19 disebut mengalami penurunan penampilan, terutama intensitas passing. Pelatih skuad Garuda Jaya, Indra Sjafri, mengungkapkan akan segera mengevaluasi kekurangan tersebut.

"Tim statistik kami melaporkan ada sedikit penurunan passing di laga ini," jelas Indra. "Hal ini yang harus kami evaluasi."

Diakui Indra, anak asuhnya memang cukup kesulitan meladeni permainan pasukan Mustika Hadi. Pergerakan Evan Dimas dkk sulit berkembang karena pressing ketat yang dilakukan Pra-PON Jabar.


"Untuk Timnas U-19, apa pun kualitas dan situasi lawan, kami harus siap hadapi," tandas Indra. "Dalam laga tadi, kami berhadapan dengan tim yang mengusung motivasi tinggi."

Dalam pertandingan yang digelar di Stadion Siliwangi, Bandung tersebut, Evan Dimas membawa Timnas U-19 unggul terlebih dulu pada menit ke-90. Namun hanya berselang satu menit, Pra-PON Jabar mampu membalas melalui Erwin Ramdani.

Setelah laga ini, skuad Timnas U-19 diberi jatah libur selama tiga hari, sebelum menghadapi uji coba selanjutnya kontra Persik Kediri U-21, di Stadion Brawijaya Kediri, 4 Juli mendatang. "Setelah ini, kami libur tiga hari," pungkas Indra.

(wk/)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terbaru