Sukses

Brasil Vs Chile Lanjut ke Perpanjangan Waktu

Di babak kedua, justru Chile yang mengambil inisiatif serangan.

Liputan6.com, Belo Horizonte - Hingga 90 menit waktu normal, Brasil masih bermain imbang 1-1 dengan Chile pada laga perdelapan final Piala Dunia 2014 di Estádio Mineirão, Belo Horizonte, Sabtu (28/6). Pertandingan pun terpaksa dilanjutkan ke perpanjangan waktu.

Brasil unggul lebih dulu lewat David Luiz pada menit 18. Diawali dari sepak pojok Neymar, bola kemudian ditanduk Thiago Silva ke tiang jauh. Luiz lalu meneruskannya ke gawang Chile.

http://cdn1-e.production.liputan6.static6.com/medias/699244/original/tag-reuters.jpg

Chile membalas pada menit 32. Gol ini tak lepas dari blunder yang dilakukan Hulk.

Backpass-nya kepada Marcelo terlalu lemah sehingga bola berhasil dicuri Eduardo Vargas. Vargas kemudian mengoper bola ke Alexis yang langsung mengeksekusinya dari dalam kotak penalti dan gol. Skor jadi 1-1 dan kedudukan ini bertahan hingga babak pertama usai.

http://cdn1-e.production.liputan6.static6.com/medias/699246/original/tag-reuters__2_.jpg

Di babak kedua, justru Chile yang mengambil inisiatif serangan. Alexis dan kawan-kawan tak henti-hentinya menekan pertahanan Selecao.

Pada menit 64, Chile nyaris mencetak gol. Umpan Mauricio Isla berhasil dieksekusi dengan keras oleh Charles Aránguiz. Namun apa daya, kiper Julio Cesar dengan sigap berhasil menepisnya.

http://cdn1-e.production.liputan6.static6.com/medias/699251/original/tag-reuters__3_.jpg

Pada menit 80, giliran Neymar yang mengancam. Bola crossing dari sisi kanan mampu ia tanduk. Namun, arah bola tepat ke kiper Claudio Bravo. Selang tiga menit, sepekan kaki kanan Hulk juga mampu ditepis Bravo.

Hingga 90 menit, skor tetap imbang 1-1.

Susunan Pemain
Brasil: Julio Cesar, Dani Alves, Thiago Silva, David Luiz, Fernandinho (Ramires 72'), Marcelo, Hulk, Fred (Jô 64'), Neymar, Oscar, Luiz Gustavo

Chile: Bravo (c), Mena, Isla, Silva, Sanchez, Vidal, Vargas (Gutiérrez 57'), Medel, Jara, Aranguiz, Diaz

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.